Bantal Bibir" untuk Atasi Kesepian di Hari Valentine

Ada-ada saja yang dilakukan orang untuk bisa menghilangkan rasa kesepian pada hari valentine ini. Entah karena masih lajang, long distance relationship, atau alasan lainnya yang membuat mereka harus melewati hari kasih sayang seorang diri. Apapun alasannya, seorang desainer bernama Emily King, merilis sebuah bantal yang berfungsi untuk mengatasi rasa kesepian.
Bantal yang diberi nama The Make-Out Practice Pillow ini, merupakan bantal sofa kecil dengan kreasi unik berupa sepasang bibir, yang difungsikan sebagai objek latihan berciuman. Ketika saya masih di sekolah menengah, semua orang bercanda tentang latihan berciuman dengan menggunakan bantal. Saat itu, saya dan mungkin beberapa orang lainnya tidak sekadar berpikir bahwa ini adalah lelucon belaka," ungkap desainer berusia 26 tahun ini.
Kemahiran berciuman tidak berbatas usia, entah masih belia atau dewasa, setiap perempuan memiliki teknik sendiri dan pastinya ingin terus meningkatkan keterampilannya tersebut. Sekarang, tidak perlu lagi khawatir, sebab bantal karya Emily ini dilengkapi dengan potongan wajah mulai dari hidung dan bibir tiga dimensi. Hal menarik lainnya, mulut bantal ini dibuat dalam posisi terbuka menyerupai bibir yang akan sedang berciuman.
"Sebelumnya sudah ada bantal untuk berpelukan, maka ini merupakan solusi baru untuk menghilangkan hati kesepian, yaitu bantal dengan bibir," jelasnya.
Untuk menciptakan bantal ini, Emily mengaku terinspirasi dari boneka plastik yang digunakan untuk latihan pernapasan (CPR).

Sumber

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bantal Bibir" untuk Atasi Kesepian di Hari Valentine"