Bosan pada Pasangan? Tontonlah Film Romantis

Bosan pada Pasangan? Tontonlah Film RomantisBanyak pasangan yang akhinya berkunjung ke ahli terapi atau psikolog untuk curhat setelah merasa bosan dengan pasangannya. Padahal, perbaikan hubungan tidak selalu harus mengandalkan bantuan ahli. Menurut penelitian dari University of Rochester, New York, menonton film romantis ternyata bisa menguatkan kembali hubungan Anda dan pasangan.

"Film kesukaan dan romantis adalah cara untuk dapat memulai percakapan. Ini benar-benar menarik karena film dapat memperkuat hubungan mereka dalam skala besar," kata Ronald D. Rogge, kepala penelitian.

Untuk membuktikan teori ini, mereka mengumpulkan relawan yang sedang menjalin hubungan. Dari 174 relawan, 24 persen di antaranya yang tidak menonton film tetap berpisah, sedangkan 11 persen yang menonton memilih terus bersama.

Tidak hanya menonton film saja, tapi dengan membahas kembali apa yang sudah disaksikan bersama juga akan memguatkan rasa cinta di antara keduanya. Pasangan bisa mengambil sisi positif dari film yang mereka tonton.

Seleain membuktikan teori tersebut, peneliti juga menyarankan agar tidak menonton film tentang jatuh cinta karena ceritanya "mudah ditebak". Sebaiknya, tonton film tentang hubungan antar pasangan dalam menyelesaikan masalah bersama. Dengan begitu, mereka bisa lebih menghargai apa yang sudah mereka bangun selama ini.

Sumber

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bosan pada Pasangan? Tontonlah Film Romantis"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.