Pentingnya Tutorial Game ML Untuk Pemula
Tutorial game ML (Mobile Legend) untuk pemula mungkin masih sangat jarang didengar karena kebanyakan pemain game mobile legend tidak memahami secara detail terlebih dahulu tentang game tersebut. Selain disepelekan, tutorial dalam bermain game terutama mobile legend perlu dipahami karena apabila hal mendasar saja tidak diketahui, maka game over.
Mobile Legend adalah game MOBA atau multiplayer online battle arena, dimana dalam menjalankan permainan ini, anda sebagai player atau pemain diharuskan untuk memiliki tingkat kerjasama, kesabaran, dan konsentrasi yang tinggi. Karena dalam menjalankan peran di dalam game ini anda akan bermaiin sebagai tim yang terdiri dari 5 orang.
Ketika anda pertama kali memasuki game setelah menginstallnya dari play store atau app store, anda akan disuguhkan menu untuk memasukkan nickname yang akan anda pakai di dalam game. Sebagian orang akan menyadari simulasi permainan di awal adalah tutorial game ML yang disiapkan oleh game master.
Namun sayangnya lebih banyak yang menganggap remeh dan hanya melewatinya karena itu dianggap hanya formalitas dan lain sebagainya. Perlu diingat tutorial pada awal game ini mempengaruhi jalannya permainan anda kedepannya karena bila anda sembarangan menjalankan tutorialnya maka hal yang akan anda dapat hanya kecerobohan dalam bermain.
Mengapa Menerapkan Tutorial Game ML Penting?
Memahami Karakter Hero Mempermudah Proses Kerjasama
Seperti yang sudah dijelaskan di awal, salah satu poin yang menjadi penentu dalam bermain game mobile legend (ML) adalah kerjasama karena didalam permainan anda akan dipertemukan dengan 4 rekan tim.
Memang dalam pelatihan atau simulasi awal tutorial game ml yang disediakan oleh game master mobile legend hanya diberikan pengetahuan mendasar tentang penggunaan tombol dan combo skill yang bisa dilakukan oleh player, namun anda harus memahami poin kerjasama ini.
Dalam permainan mobile legend, anda diharuskan menjaga dan mempertahankan tower base anda supaya musuh tidak dapat menembus pertahanan tim anda dan menghancurkan base. Sehingga koneksi antar pemain menjadi kunci utama dalam menjaga base, atau yang telah kami sebut dengan prinsip kerja sama.
Dalam menjalankan peran masing – masing hero, anda sebagai anggota tim harus mengedepankan kepentingan tim dibanding kepentingan individu yang bisa mengakibatkan kekalahan seperti hanya mengedepankan kill pribadi, maka rekan tim yang lain hanya digunakan sebagai pelengkap dan sangat riskan diserang oleh tim lawan.
Sebagai contoh, anda harus mengambil hero dengan kebutuhan khusus untuk melindungi pembunuh atau carry di tim dengan menggunakan hero tank, dimana hero tank memiliki ketahanan dan nyawa serta tameng yang bisa digunakan untuk melindungi hero tim yang memiliki nyawa lebih riskan. Oleh karena itu memahami tutorial game ml perlu diterapkan.
Selain itu apabila tim membutuhkan hero support untuk menjadi pendukung serangan, gunakan hero seperti angela yang dapat menahan dan mengikat lawan agar bisa dieksekusi dengan mudah oleh hero carry di tim anda.
Apabila tim membutuhkan hero dengan damage besar untuk mengeksekusi musuh, gunakan hero marksman atau asassin atau bisa gunakan hero warrior. Ketiga hero tersebut membutuhkan kesabaran untuk dapat menjadi ganas karena di early game, ketiga jenis hero tersebut sangat rentan untuk diserang dan daya serangnya pun masih belum maksimal.
Terlebih apabila musuh memaksimalkan kekuatan hero mage mereka untuk menekan perkembangan hero carry kita. Tidak menutup kemungkinan hero marksman, asassin, atau warrior kita tidak bisa jadi atau tidak bisa mencapai level maksimum dalam game tersebut dan berujung mengakibatkan kekalahan tim.
Hero Mage sendiri adalah hero yang menggunakan kekuatas magis atau sihir seperti vexana, eudora , dan sebagainya. Hero mage sangat kuat di early game sampai mid game sehingga kekuatan hero yang digunakan oleh orang yang tepat dapat membuat musuh sangat kerepotan.
Pemahaman akan tutorial game ml terlebih menggunakan hero mage akan membantu anda memahami karakteristik hero mage yang akan digunakan sehingga itu bisa menjadi senjata dalam permainan terbaik anda, sebaliknya apabila anda hanya bermodal langsung mencoba hero mage ke permainan, yang terjadi justru menjadi bumerang bagi anda dan tim anda sendiri.
Setelah poin karakteristik hero sudah anda kuasai, maka prinsip kerja sama yang akan anda hadapi di permainan akan mudah untuk ada lewati atau mudah untuk anda terapkan, karena untuk melakukan combo dan trik bersama, memerlukan keterikatan koneksi antar hero.
Bersabar Menahan Nafsu Membunuh
Poin selanjutnya adalah kesabaran, dimana anda dituntut untuk tetap sabar dalam bermain dan menahan nafsu untuk membunuh hero lawan terlebih apabila anda berada di situasi yang sulit. Karena pembacaan situasi memerlukan insting yang kuat sehingga anda dituntut untuk berhati – hati serta bermain aman.
Banyak player yang menyepelekan tutorial game ml terutama poin kesabaran dan melakukan tindakan bodoh mengejar hero lawan yang memprovokasi sampai akhirnya player tersebut harus beberapa kali mati sia – sia karena kecerobohannya.
Menjadi hero mangsa atau feeder dalam tim tentu saja tidak diinginkan oleh setiap pemain atau player game terutama game mobile legend, sehingga anda harus memiliki kesabaran lebih dan berhati – hati dalam bertindak baik menyerang atau bertahan di game mobile legend.
Memaksimalkan Celah dengan Konsentrasi
Konsentrasi dari awal hingga akhir juga merupakan prinsip yang harus anda pegang dalam bermain game mobile legend. Tiap tim, sesolid apapun tim tersebut, seberapa kalipun tim tersebut menyabet gelar juara, apabila tim tersebut lengah maka celah kelengahan tersebut akan dimaksimalkan oleh tim lawan untuk meraih kemenangan.
Sehingga anda harus pintar – pintar mengkondisikan dan berkoordinasi dengan anggota tim lain untuk menyusun strategi apabile musuh sudah menunjukkan tanda – tanda kelengahannya.
Tidak sedikit tim yang melakukan comeback dan meraih kemenangan padahal tim tersebut sudah tersudut dan hampir mengalami kekalahan. Dengan tim lawan yang ceroboh sehingga anggota mereka di late game banyak berguguran, jenis serangan balik dengan menekan satu lane bisa menghancurkan base musuh dengan seketika.
Oleh karena itu gunakanlah momen dan tetap bersabar sembari berkonsentrasi supaya fokus anda tidak teralihkan dan bisa dengan mudah memenangkan game demi game.
Apa Manfaat dan Keuntungan Memahami Tutorial Game ML?
Manfaat dari memahami serta menerapkan tutorial game ml tentu saja anda akan dengan mudah meraih tier tertinggi apabila anda sudah dapat menerapkan prinsip dasar dalam bermain serta memahami karakteristik dari hero yang digunakan tiap permainan atau tiap match.
Selain itu, anda akan dapat dengan mudah menguasai tiap permainan dengan berbagai tipe serangan dan pertahanan yang rapat, sehingga kemenangan akan menjadi hal yang lumrah atau wajar untuk anda kedepannya.
Tidak menutup kemungkinan, dari hanya memahami dan menerapkan tutorial game ml anda menjadi pemain profesional atau menjadi atlet esport di cabang mobile legend karena anda telah menguasai game tersebut.
tag: Tutorial bermain mobile legend, mobile legend, Game MOBA, MOBA ML, MOBA Game, Hero Carry, marksman mobile legend, warrior, mage mobile legend, Support, ML, Mobile Legend pemula, esport mobile legend
0 Response to "Pentingnya Tutorial Game ML Untuk Pemula"
Posting Komentar