Tips Merawat Anis Merah Agar Cepat Berbunyi


Cara merawat anis merah agar cepat ngeplong bukan hal yang sulit kalau kamu mau telaten dan rajin merawatnya. Selama ini, mungkin kamu hanya terfokus pada memberinya makanan tambahan atau EF (Extra Fooding), tapi kamu lupa dengan perawatan lainnya. Memang hasilnya rajin berbunyi, tapi kicauannya hanya ngeriwik saja. Rasanya belum puas jika tidak ada variasi kicauan. Untuk membuatnya cepat ngeplong, kamu juga harus memperhatikan perawatan lainnya.
Perawatan burung anis merah cukup sederhana apabila diberikan asupan makanan yang tepat gizi dan kadarnya. Selain itu, penjagaan kesehatannya juga harus dilakukan setiap hari. Peletakkan kandang juga bisa mempengaruhi kualitas kicauannya. Oleh karena itu, kamu harus memperhatikan secara luas tentang perawatan burung. Tidak hanya sekedar memberinya banyak makan atau makan-makanna yang bergizi saja. Berikut cara merawat anis merah agar cepat ngeplong!
Dikerodong Full
Mengkrodongi sangkarnya secara penuh, dapat membuat burung anis merah merasa nyaman dan aman. Dia suka dengan lingkungan yang tenang, tidak terlalu ramai aktivitas manusia atau hewan. Agar mau gacor, sebaiknya kamu mengkrodonginya selama 4-5 hari dalam 1 minggu. Pada hari tidak dikerodongi, kamu bisa melakukan perawatan lainnya seperti menjemur, memandikan atau pengembunan. Proses ini sangat dibutuhkan untuk membuatnya mau ngeplong.
Gantung sangkar pada tempat nyaman
Selain lebih banyak dikerodongi, kamu pun harus mempertimbangkan lokasi penggantungan sangkar. Kamu harus menggantung sangkar anis merah di tempat yang teduh berhembus angin sepoi-sepoi, tapi jauhkan dari dapur atau kegiatan memasak. Anis jenis ini suka dengan tempat yang teduh, berisik tapi tidak terlalu ramai. Gantang di dekat televisi atau radioa dapat memancingnya rajin berbunyi.
Beri kroto dan memandikan di malam hari
Agar cepat ngeplong, anis merah membutuhkan pakan lain yakni kroto atau telur sarang semut rangrang yang diberikan pada sore atau malam setelah mandi malam. Setelah anis merah dimandikan malam hari, keesokan harinya kamu bisa mengembunkan di tempat-tempat yang sejuk. Dengan udara yang segar dan badan yang fresh pula, dia akan merasa nyaman dan rajin berkicau.
Proses pengembunan
Pengembunan dilakukan pada hari saat tanpa kerodong. Pengembunan ini bisa menjadi perawatan pembuka setelah pengkrodongan. Pada saat itu, anis merah akan terpancing untuk berkicau dengan suara lantang dan merdu. Jangan lakukan pengembunan saat musim hujan karena jika suhu terlalu dingin, justru membuatnya sakit dan mudah terserang virus.
Ketika pengkrodongan, kamu bisa melakukan pemasteran atau mendengarkan suara-suara lain yang bervariasi. Sehingga, dia menangkapnya dan menirukannya saat kerodong dibuka. Kalau dilihat dari langka-langkah cara merawat anis merah agar cepat ngeplong diatas, tentu tidak susah dilakukan. Sekarang, tinggal praktekkan saja langkah demi langkah. Maka, kamu akan mendapatkan anis merah yang rajin berkicau.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Merawat Anis Merah Agar Cepat Berbunyi"